Prodi Ilmu Aktuaria FEB UTS Lolos Hibah AKPT Dikti

WhatsApp Image 2024-06-05 at 14.02.24

Prodi Ilmu Aktuaria FEB UTS Lolos Hibah AKPT Dikti
SUMBAWA, UTS – Program Studi Ilmu Aktuaria, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) lolos Hibah Akselerasi Perguruan Tinggi (AKPT) Dikti. Diketahui, Ilmu Aktuaria merupakan program studi yang baru berdiri sejak 2022. Prodi ini ditetapkan lolos hibah pada 25 Mei 2024 kemarin setelah pengajuan proposal pada April lalu.
“Jadi Hibah AKPT ini memang support dari Pemerintah untuk mendukung percepatan pengembangan program studi baru di universitas. Tentunya mereka yang menerima hibah ini akan beradu konsep/rancangan program dalam proposal yang diajukan. Jadi seleksinya itu berjenjang mulai dari tingkat universitas kita sendiri,” jelas Nuramaliyah, M.Si., Ketua Prodi (Kaprodi) Ilmu Aktuaria FEB UTS, Rabu, (05/06/2024).
Pendaftar Hibah AKTP wajib menggunakan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Dalam hal ini, Ilmu Aktuaria telah memperjalankan kurikulum yang distandarkan ini. Sementara itu, dalam proposal yang diajukan, Prodin telah merencanakan beberapa program besar diantaranya Pertukaran Mahasiswa, Pembinaan Dosen, serta Magang di Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI).

Selain itu, rencana pengembangan kurikulum juga menjadi satu di antara prioriotas. Teknisnya, Prodi akan mengundang praktisi-praktisi di bidang Ilmu Aktuaria untuk mengevaluasi kurikulum yang digunakan. Upaya ini dilakukan agar ditemukannya kesesuaian materi perkuliahan dengan kebutuhan di lingkungan pekerjaan.
“Kalau soal Pertukaran Mahasiswa, kami menargetkan di daerah Rembang, Jawa Tengah. Kebetulan di sana ada universitas dengan Program Studi Ilmu Aktuaria, dan tergolong terdekat jaraknya dengan UTS,” terang Kaprodi yang akrab disapa Amel itu.
Meski demikian kata Amel, Prodi belum mengetahui berapa realisasi anggaran yang akan diberikan oleh Dikti. Pasalnya, nominal ini akan akan menjadi patokan penentuan skala prioritas dari program yang telah direncanakan.
“Tentu kami bersyukur kami dilirik dan dipercayai oleh Pemerintah dalam memajukan pendidikan khususnya di Sumbawa. Semoga upaya ini betul-betul sesuai dengan apa yang kami targetkan nantinya dan bisa dirasakan langsung manfaatnya, karena dengan ini, kami juga mengupayakan kerjasama dengan DUDI sebanyak-banyaknya,” ujar Amel.*