Sumbawa, UTS – Keberhasilan mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) dalam ajang Perlombaan Olahraga dan Seni (PORSENI) 2023 di Lingkungan UTS telah menjadi bukti nyata dari semangat kerja keras mereka. Tim FEB berhasil menyumbangkan prestasi luar biasa dan meraih posisi Juara Umum pada ajang tersebut.

Salah satu prestasi terbesar yang ditorehkan oleh FEB adalah pada cabang olahraga Bola Mini. Tim dari Program Studi Akuntansi berhasil memperlihatkan kekompakkan dan strategi yang cemerlang sehingga berhasil meraih juara pertama dalam cabang olahraga ini.

Tidak hanya itu, Tim Ekonomi Pembangunan juga turut menyumbangkan prestasi gemilang pada mata lomba Tenis Meja Ganja dengan berhasil meraih posisi Juara Pertama, diikuti oleh Tim Program Studi Akuntansi yang berada di posisi kedua. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa FEB UTS memiliki bakat dan kemampuan yang luar biasa dalam berbagai bidang olahraga.

Tidak hanya berhenti di sana, Tim Program Studi Manajemen juga menunjukkan kehebatan mereka pada mata lomba Volly Putri dengan berhasil meraih Juara Pertama. Prestasi lainnya datang dari Tim Program Studi Ekonomi Pembangunan yang berhasil meraih Juara Kedua pada perlombaan E-Sport.

Para mahasiswa dari Program Studi Bisnis Digital juga tak kalah berprestasi dengan berhasil meraih Juara Pertama pada perlombaan Taruna Dadara. Selain itu, mata lomba karaoke juga menjadi salah satu daya tarik utama pada PORSENI 2023 ini. Tim dari Program Studi Ekonomi Pembangunan berhasil meraih Juara Pertama pada kategori Tunggal Putra, diikuti oleh Program Studi Akuntansi yang berhasil berada di posisi kedua.

Prestasi tim Program Studi Ekonomi Pembangunan juga terlihat pada kategori Tunggal Putri, di mana mereka berhasil meraih Juara Kedua, sementara Program Studi Akuntansi menempati posisi ketiga.

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Diah Anggeraini Hasri, M.Sc. mengapresiasi perjuangan dan kerja keras para mahasiswa FEB yang telah mengukir prestasi gemilang ini.

“Prestasi yang diraih oleh rekan-rekan mahasiswa ini merupakan merupakan bukti nyata dari semangat juang dan kolaborasi yang kuat antar program studi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UTS, prestasi ini juga membuktikan bahwa mahasiwa FEB tidak hanya menorehkan prestasi dibidang akademik akan tetapi juga di non-akademik.” Ujar Dekan FEB UTS.

Diharapkan dengan Prestasi FEB dalam PORSENI 2023 ini menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa UTS khususnya untuk mahasiswa lain yang ada dilingkungan FEB untuk terus mencetak prestasi dan menunjukkan bakat serta kemampuan terbaik dalam berbagai bidang. Serta dengan pencapaian gemilang ini dapat memacu semangat kebersamaan dan persaingan sehat di kalangan mahasiswa untuk menghadapi tantangan di masa depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *